
Pomodoro – Apakah Sobat METC-TEC sering kali kesulitan untuk fokus dalam mengerjakan sesuatu? Apakah penyebab tidak fokus itu datang dari diri sendiri atau faktor dari luar? Jika hal tersebut relate dengan keadaan Sobat METC-TEC, dan sedang mencari cara untuk menjadi fokus, maka Anda berada di artikel yang tepat!
Seorang menjadi tidak fokus bisa karena dari diri sendiri ataupun orang lain. Sebenarnya, keduanya saling berhubungan dan membentuk sebuah looping atau rantai yang terhubung. Misalkan saja jika Sobat METC-TEC tengah mengerjakan desain atau mengerjakan suatu dokumen di kantor dan tiba-tiba ada pesan Whatsapp masuk, akan ada kemungkinan fokus yang dimiliki Sobat METC-TEC pecah gara-gara notifikasi pesan berbunyi.
Rasa penasaran dan keinginan kita pun menghantui, mendorong kita untuk segera membuka smartphone dan melihat pesan tersebut. Awal dari fokus yang terpecah dimulai dari hal kecil jika kita tidak bisa menahannya, jika pada kasus ini Sobat METC-TEC tidak bisa membendung hasrat penasaran dan keinginan untuk segera membuka smartphone, maka gerbang fokus akan hancur.
Mengapa demikian, pada umumnya orang akan membuka pesan saja, namun secara tidak sadar mereka akan membuka aplikasi lain, kemudian menonton ini dan itu sebagai hiburan, akhirnya kerjaan menjadi tertunda. Hal ini merupakan dua faktor yang saling beruhubungan yaitu dari luar maupun dalam diri manusia yang membuatnya menjadi tidak fokus.
Ada pula kasus lain dimana ada seorang yang bekerja dengan semangat dan secara overtime. Bekerja dengan semangat itu bagus, namun jika overtime maka kurang disarankan. Mengapa demikian? Bekerja secara overtime sama dengan meningkatkan beban kerja secara fisik dan mental. Lalu apa dampak dari beban kerja yang meningkat?
Dampaknya ada pada fisik yang kelelahan. Jangan remehkan kelelahan, karena itu adalah awal dari segala penyakit jika dibiarkan. Dampak mental pun tak kalah merepotkannya dengan dampak fisik.
Dampak mental akan membentuk sebuah stress kerja, kita akan merasa muak dengan semuanya namun kita tidak bisa lari dari hal tersebut, pikiran-pikiran negatif akan memeluk kepala kita, membayangi dimanapun kita berada bahkan di luar jam kerja. Kita bisa menyebut ini sebagai burn out. Sebenarnya burn out tidak hanya terjadi akibat dari diri sendiri, namun juga faktor luar, misalnya disfungsional tempat kerja yang meliputi diskriminasi, lingkungan kerja yang toxic, dirimehekan dan lain-lain.
Bekerja dengan waktu yang sedikit itu tidak bagus, dan bekerja dengan waktu yang melebihi batas tidak bagus juga. Lalu Bagaimana solusinya?
Apa itu Pomodoro?
Pomodoro bisa menjadi salah satu alternatif untuk kalian yang kurang produktif dalam bekerja. Pomodoro adalah sebuah teknik dengan langkah-langkah yang jelas, agar kita bisa memanajemen waktu seoptimal mungkin. Mahasiswa di Italia yang bernama Francesco Cirillo pada tahun 1980 mengembangkan sebuah teknik yang namanya cukup unik dan sangat asing di lidah dan telinga kita, yaitu Pomodoro.
Pomodoro sendiri dibuat ketika Francesco Cirillo menggunakan jam berbentuk tomat sebagai acuan waktu yang digunakan untuk mengembangkan teknik ini, dan Bahasa Italia dari tomat adalah Pomodoro.
Waktu menjadi acuan penting dalam teknik ini, karena inti pada Pomodoro adalah membiasakan diri dengan pekerjaan dan disilpin mutlak pada waktu. Intinya adalah memanajemen pekerjaan yang berpusat pada waktu. Maksud dari penjelasan tersebut diambil dari kandungan langkah-langkah dalam menjalankan Pomodoro.
Langkah-langkah Pomodoro
Apakah Sobat METC-TEC ingin tahu bagaimana langkah-langkah menjalankan Pomodoro? Mari kita simak pembahasan berikut!
1. Siapkan Hal yang ingin Dikerjakan
Pastikan pekerjaan ini adalah pekerjaan yang semi spesifik, sebenarnya bebas mau yang umum atau spesifik juga bisa. Tapi karena untuk permulaan kita memilih yang semi spesfik agar lebihi mudah dalam mengaplikasikannya. Ambil saja contohnya dalam belajar matematika diferensial tingkat dasar. Sobat METC-TEC juga bisa membuat daftar pekerjaan apa saja yang akan dikerjakan, kemudian membuat checklist-nya, agar nanti jika pekerjaan sudah rampung, Sobat METC-TEC bisa mengerjakan pekerjaan selanjutnya.
2. Penjelasan Waktu dan Cara Kerja
Siapkan timer dan setting waktu menjadi 25 menit. Timer bisa menggunakan smartphone atau tablet Sobat METC-TEC waktu yang lain. Kemudian silahkan Sobat METC-TEC lakukan pekerjaan tersebut selama 25 menit hingga alarm berbunyi menunjukan durasi 25 menit sudah tuntas. Selama masa pengerjaan, Sobat METC-TEC tidak boleh melakukan hal lain selain fokus pada perkejaan, tidak boleh menge-check smartphone atau apapun (kecuali buang air yang tidak boleh kita tunda).
Intinya, selama Sobat METC-TEC dalam masa pengerjaan, dilarang melakukan hal lain selain apa yang Sobat METC-TEC kerjakan sekarang ini. Jika alarm sudah berbunyi, silahkan Sobat METC-TEC beristirahat terlebih dahulu semala 3 atau 5 menit. Gunakan waktu istirahat ini dengan optimal. Boleh digunakan untuk menyeruput segelas kopi, sekedar membuka smartphone, melakukan peregangan, jalan keluar ruangan sebentar, atau melamun.
Istirahat bertujuan agar tidak jenuh dalam mengerjakan sesuatu yang berulang-ulang. Jika sudah maka ulangi Langkah ini sebanyak 4 kali. Jika sudah selesai maka boleh istirahat selama 25 sampai 30 menit. Lakukan ini satu kali dalam sehari atau jika ingin lebih menantang coba sesuaikan dengan jam kerja dunia nyata. Jika Sobat METC-TEC masih kesulitan dalam memahaminya, maka Sobat METC-TEC bisa melihat gambar di bawah ini.
Oke, sekian itu saja yang bisa kami bahas, jika Sobat METC-TEC masih kesulitan dalam menentukan bidang pekerjaan yang akan digeluti, kami menyediakan kursus komputer dengan empat bidang jurusan. Ada aplikasi perkantoran, desain grafis, digital marketing dan teknisi handphone. Mungkin jika Sobat METC-TEC berminat dalam hal ini, Teman bisa mengikuti kursus. Oke itu saja, sekian, see you in the class!
Referensi:
its.ac.id(2023). Teknik Pomodoro Tingkatkan Fokus dan Produktivitas Belajar (Diakses 18 Agustus 2023), dari https://www.its.ac.id/news/2023/05/05/teknik-pomodoro-tingkatkan-fokus-dan-produktivitas-belajar/
djkn.kemenkeu.go.id (2020). Burn Out dalam Bekerja dan Upaya Mengatasinya (Diakses 18 Agustus 2023), dari https://www.djkn.kemenkeu.go.id/artikel/baca/13618/Burn-Out-dalam-Bekerja-dan-Upaya-Mengatasinya.html#:~:text=Di%20lingkungan%20kerja%20stres%20karena,dan%20emosional%20gara%2Dgara%20pekerjaannya
quipper.com (2023). Teknik Pomodoro untuk Guru Melaksanakan Pembelajaran Lebih Efektif (Diakses 18 Agustus 2023), dari https://www.quipper.com/id/blog/info-guru/teknik-pomodoro-untuk-guru/



