Microsoft Excel: Pengertian, Sejarah, Kelebihan dan Kekurangannya

kursus excel metc-tec

Microsoft Excel – Pesatnya perkembangan teknologi memberikan manfaat bagi kebutuhan manusia dan juga semakin bertambah. Pemandangan ini menunjukan keterkaitan manusia dan kemajuan teknologi dimana kebutuhan manusia lebih mudah untuk dipenuhi. Perkembangan teknologi dapat dicontohkan seperti aplikasi Microsoft Office, aplikasi yang diklaim sangat berguna dalam membantu para pelajar, mahasiswa, para pekerja kantoran, pendidik dan lain sebagainya. Aplikasi Microsoft Office sering disebut juga sebagai perangkat lunak. Adapun jenis Microsoft Office yaitu terdiri dari Word, PowerPoint dan Excel.

Baca Juga: Aplikasi Perkantoran Unggulan yang Sering Digunakan

Apa yang Kamu Ketahui Tentang Microsoft Excel?

Menurut Juita dan Yulhendri (2019:832), Microsoft Excel merupakan aplikasi pengolah angka dalam bentuk lembar kerja elektronik (spreadsheet) atau perangkat lunak yang banyak digunakan oleh masyarakat untuk pengolahan angka dengan menggunakan komputer. Aplikasi canggih yang dikeluarkan oleh Microsoft Corporation ini padu padan dengan berbagai kemampuan komputer. Program pemakaian tersebar luas dalam bidang angka baik data keuangan, ilmiah, pendidikan, bisnis, perencanaan dan lain sebagainya yang berkaitan dengan angka. Tidak dapat dipungkiri, kepopulerannya disebabkan oleh keakuratan hasil data yang di-input, kepraktisannya dan kemudahan penggunaannya.

Mengulik sedikit mengenai sejarah pertama kalinya dikeluarkannya pada tahun 1985, namun hanya tersedia untuk mekanisme Mac OS atau Macintosh. Di tahun 1987, diluncurkan Excel untuk mekanisme Windows dengan nama Excel versus 2.0. Seiring berjalannya waktu dan perkembangan yang pesat hingga pada tahun 1993, perusahaan Microsoft juga membuat desain tampilan baru antara muka yang dipakai oleh Word dan PowerPoint untuk menyamakan tampilan Microsoft Excel.

Semenjak saat itu, peningkatan versi melambung sangat cepat sampai pada versi 11.0 (Microsoft Excel 2003) dan menggeliat untuk versi 12.0 (Microsoft Excel 2007). Tahun 2010 meluncurkan versi 14.0 dan pada tahun 2013 meluncurkan versi 15.00. Sampai saat ini juga telah muncul versi terbarunya yaitu versi 16.0 atau Microsoft Excel 2016. Tentu versi terbaru yang dikeluarkan menyuguhkan berbagai fitur-fitur canggih, tool-tools yang menarik dan fasilitas lainnya yang dapat digunakan oleh pengguna.

Apa Manfaat Microsoft Excel?

Sebagai salah satu software dari Microsoft Office, Microsoft  Excel memiliki berbagai manfaat atau fungsinya. Manfaat utamanya yaitu menjadi pengolah angka yang baik dan diolah secara otomatis yang berupa perhitungan dasar, pemakaian rumus, penggunaan tools-toolsnya, pengolahan tabel, pembuatan grafik dan manajemen data, konversi segala macam bentuk mata uang dan atau analisa terhadap suatu data sesuai dengan tujuan diinginkan. Untuk pemakaian rumus dapat berupa penambahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dan lain sebagainya.

Excel juga sangat bermanfaat untuk menyelesaikan masalah administratif mulai dari yang paling sederhana hingga ke yang lebih kompleks. Jadi melalui perangkat ini, memudahkan untuk membuat, merencanakan, mengatur atau menyusun laporan keuangan maupun penyusunan laporan yang berhubungan dengan aritmatika.

Dengan demikian, karena saking bermanfaatnya Microsoft Excel, saat ini banyak individu-individu mulai mempelajari aplikasi dengan baik dan maksimal. Sehingga ketika nanti menemui situasi yang harus melakukan suatu pengolahan data angka akan jauh lebih mudah dan dapat menghasilkan informasi atau hasil data yang akurat.

Kelebihan Microsoft Excel

Membahas mengenai kelebihan Microsoft Excel, disetiap peningkatan versinya pasti mengalami kemajuan dan memiliki kelebihan masing-masing. Sebagai contoh kelebihan lain dari versi 2007 yang mungkin masih umum digunakan. Berikut pemaparannya:

  1. Excel 2007 memiliki kemampuan daya tampung yang cukup besar bisa mencapai 1 (satu) juta baris dan 16.000 kolom dalam satu sheet. Dengan demikian dalam 1 sheet, mampu menampung jawaban atau hasil data hingga 1 juta responden dan 16 ribu pertanyaan/jawaban.
  2. Format Fleksibel, di Excel 2007 ini bisa dianggap formatnya yang paling populer dibanding perangkat lunak lainnya. Selain populer, formatnya juga fleksibel yang artinya sebagian besar software data entry terdapat fasilitas konversi ke format Excel atau format lain yang bisa dibaca oleh Excel.
  3. Adanya fungsi VLOOKUP dan HLOOKUP, dengan ini pengguna dapat mengkontrol identitas responden yang berguna untuk keperluan transfer (pengalihan) seluruh informasi mulai dari antar tabel, antar sheet, atau antar file Excel.
  4. Adapun kelebihan lainnya yaitu pivot tables, fasilitas ini memudahkan bahkan pekerjaan bisa lebih efektif karena semua pengguna dapat merencanakan dan buat terlebih dahulu untuk tabel summary walaupun data belum dimasukkan semua. Selain itu, data yang masuk secara otomatis pivot table akan me-refresh sehingga tabel akan ter-update dengan sendirinya.

Selain kelebihan yang sudah dijelaskan diatas, dari kalian mungkin merasakan kelebihan-kelebihan lainnya yang Microsoft Excel miliki. Perangkat lunak ini juga kaya akan fitur-fitur interaktif, misalnya mengahadirkan adanya grafik, konversi mata uang, text box, style dan lain-lain yang bisa dimanfaatkan sebagai media pengolah data perusahaan, media pendidikan maupun media pembelajaran siswa. Adapun menurut Saputro dalam Buana (2018:48) kelebihan dari Microsoft Excel yaitu user interface mudah untuk dipahami untuk pengguna pemula, dapat membaca format ekstensi standar spreadsheet (.csv), dapat digunakan sebagai alternatif SQL untuk penggunaan yang sederhana.

Kekurangan Microsoft Excel

Dengan segudang kebaikan yang dimiliki, perangkat ini juga memiliki kekurangannya. Terkait fungsi akses tertentu, misalnya fungsi dari statistiknya terbatas, jumlah sel juga terbatas, add in yang digunakan untuk disiplin ilmu hanya beberapa seperti neural network dan adanya fuzzy logic yang tidak powerfull.

Adapun kekurangan lain yaitu pemakaian pivot table yang menggunakan/menyertakan kolom/pertanyaan secara berlebihan. Setidaknya pengguna harus memperhitungkan jumlah kategori jawaban yang akan dibuat tabel, dikarenakan pivot secara otomatis akan menggunakan kolom dan baris baru bisa ke samping/kebawah sehingga jika ditempat tersebut terdapat pivot lain maka kondisi ini mungkin akan menyebabkan gagal atau error.

Selain itu, waktu pengolahan data. Termasuk pembuatan tabel yang cukup besar dan dengan ukuran file lebih dari 10MB, ketika setiap proses editing/updating data, maka secara default Excel akan masuk dalam proses workbook calcuting dimana kecepatannya tergantung dari processor dan RAM komputer.

Okay guys, itulah pengenalan tentang Microsoft Excel yang membahas tentang pengertian, sejarah singkat, manfaat fungsi dan kelebihan kekurangannya. Sangat menarik apabila seseorang mempelajari hingga mahir program perangkat lunak ini. Sehingga informasi tersebut dapat menambah wawasan tentang aplikasi perangkat lunak yang populer ini dan so pasti bermanfaat untuk kedepannya.

Referensi:

Ahmad, Abdullah. 2023. Pengertian Microsoft Excel Sejarah dan Perkembangannya. Online. https://prakerja.co.id/pengertian-microsoft-excel-sejarah-dan-perkembangannya/, diakses pada 25 Juni 2023

Buana, K. (2018). Penggunan Microsoft Excel dalam Pendidikan. Teknologi dan Aplikasinya dalam Dunia Pendidikan43.

Dahniah, Z., Hayadi, B. H., & Ropianto, M. MANFAAT MICROSOFT OFFICE EXCEL PADA LINGKUNGAN PEKERJAAN PENGANTAR APLIKASI KOMPUTER.

Juita, F., & Yulhendri, Y. (2019). Pengaruh Kemampuan Numerik dan Intensitas Latihan Soal Terhadap Hasil Belajar Aplikasi Pengolah Angka (Spreadsheet). Jurnal Ecogen2(4), 832-841.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *